Minggu, 24 Juni 2012

BATAGOR


RESEP JAJANAN
BATAGOR
Bahan –bahan:
Tahu Putih
200 gr tenggiri yang sudah dihaluskan
3 batang daun bawang, iris tipis
1 sdt (garam, merica, gula pasir)
2 butir putih telur
150 ml air es
100 gr tepung sagu
20 gr tepung terigu
Cara membuat:
1.     campurkan tenggiri, daun bawang, garam, merica dan gula pasir, ulen hingga rata. Kemudian masukkan putih telur dan air es, adon kembali hingga rata. Lantas tambahkan tepung sagu dan terigu, aduk kembali hingga mencampur sempurna. Masukkan adonan dalam tahu yang sudah di iris atau bungkus dengan kulit pangsit.
2.     Untuk yang dibungkus dengan kulit pangsit, bisa langsung digoreng dan disajikan, namun untuk yang dibungkus dengan tahu, kukus dahulu tahu hingga adonan matang, lalu celupkan dalam adonan telur dan terigu yang diberi sedikit garam, lalu goreng dan batagor pun siap untuk disajikan dengan bumbu saus kacang.

Saus kacang:
Bahan – bahan:
1.     bawang putih
2.      cabai keriting
3.      kacang tanah
4.      garam
5.      Gula
6.     Cabai rawit

Cara membuat
1.     goreng kacang tanah hingga matang
2.      lalu blender bersama dengan bawang putih dan cabai kerinting
3.      tambahkan air sesuai kekentalan yang diinginkan
4.      Masukkan garam dan gula sesuai selera. Lalu masak dengan api kecil sehingga mendidih.
             Sambil memasak bisa ditambahkan daun jeruk supaya lebih segar. Dan supaya bumbu memiliki aroma lebih wangi, gula pasir bisa diganti dengan gula jawa. usai bumbu matang, beri perasan jeruk nipis dan kecap sesuai selera.

SIOMAY


RESEP JAJANAN

SIOMAY

Bahan –bahan:
1.     250 gr ikan tenggiri yang sudah dicincang halus
2.     150 gr udang yang sudah dicincang halus
3.     100 gr tepung sagu
4.     10 gr wortel parut
5.     1 sdm gula pasir
6.     100 ml air es
7.     ¼ sdt merica
8.     1 sdt garam
9.     2 sdt minyak ayam
10.                        ½ sdm minyak wijen
11.                        ½ sdm kecap ikan
12.                         Potongan kecil daun bawang
13.                         4 siung bawang putih
14.                         Lembaran kulit pangsit

Cara membuat:
1.     campurkan ayam, udang, bawang putih, daun bawang, kecap ikan, minyak wijen, garam, gula, dan merica, ulen hingga rata.
2.     Lalu masukkan air es, adon hingga rata
3.     kemudian masukkan tepung sagu dan ulen hingga tercampur sempurna,
4.     bentuk adonan siomay hingga berbentuk siomay / bisa juga ditambah kulit pangsit, masukan adonan siomay ke dalam kulit pangsit.
5.     Lalu kukus hingga matang dan siomay pun siap disantap dengan saus bumbu kacang.

Saus kacang:
Bahan – bahan:
1.     bawang putih
2.      cabai keriting
3.      kacang tanah
4.      garam
5.      Gula
6.     Cabai rawit

Cara membuat
1.     goreng kacang tanah hingga matang
2.      lalu blender bersama dengan bawang putih dan cabai kerinting
3.      tambahkan air sesuai kekentalan yang diinginkan
4.      Masukkan garam dan gula sesuai selera. Lalu masak dengan api kecil sehingga mendidih.
             Sambil memasak bisa ditambahkan daun jeruk supaya lebih segar. Dan supaya bumbu memiliki aroma lebih wangi, gula pasir bisa diganti dengan gula jawa. usai bumbu matang, beri perasan jeruk nipis dan kecap sesuai selera.

CAP CAY KUAH



RESEP SEDERHANA
CAP CAY KUAH
Bahan – bahan:
a)     Brokoly segar
b)    Jagung kecil
c)     Sawi putih
d)    Tomat
e)     Wortel
f)      Bakso sapi
g)     Bakso ikan


Bumbu – bumbu:
a)     Bawang putih
b)    Bawang merah
c)     Lada bubuk
d)    Sedikit biji pala
e)     Jahe
f)      Saos tiram
g)     Garam

Cara membuat :
a)     Ulek semua bumbu-bumbu menjadi satu kecuali saos tiram, tumis bumbu ketika sudah halus lalu tuang air bersih ke dalam wajan
b)    Masukkan potongan wortel , bakso sapi dan bakso ikan dan jahe yang sudah dimemarkan
c)     Setelah itu masukkan sawi putih, jagung kecil, tomat dan brokoly
d)    Tambahkan saos tiram secukupnya
e)     Tunggu hingga matang, jangan terlalu lama
f)      Siapkan piring , tuang cap cay yang sudah jadi ke dalam mangkok
g)     Sajikan dan rasakan nikmatnya cap cay sederhana
h)    J

BROKOLY


BROKOLY
Brokoly mempunyai sejumlah banyak manfaat-manfaat bagi tubuh, namun tidak semua dari kita hafal apa saja manfaat-manfaat yang dimiliki brokoly setelah kita mengkonsumsi sayuran hijau yang menyerupai pohon ini, yukk kita lihat dan kita cermati apa saja manfaat-manfaat brokoly tersebut:
J  Mencegah Kanker , Brokoly mampu mencegah terjadinya penyakit kanker yang berbahaya bahkan brokoly juga bisa digunakan sebagai obat untuk mengatasi kanker, seperti kanker payudara, kanker rahim, kanker prostat dll. Brokoly bahkan sangat baik bagi payudara dan rahim karena bisa menghilangkan estrogen yang berlebihan dalam tubuh. Hal ini dikarenakan adanya anti-karsinogen seperti glucoraphanin, diindolylmethane, beta-karoten, selenium dan nutrisi lain seperti vitamin C, vitamin A dan vitamin-E, seng , kalium dan asam amino tertentu.
J  Sebagai detoksifikasi , Brokoly yang didalamnya mengandung vitamin C , belerang dan asam amino tertentu sangat baik sebagai pembasmi racun dan bisa mengeluarkan racun yang ada di dalam tubuh,
J  Mengurangi gangguan perut , magnesium dan beberapa vitamin mampu menyembuhkan gangguan perut
J  Menjaga perawatan kulit , untuk membuat kulit anda selalu bersinar dan terlihat segar dari dalam brokoly mampu membuat itu semua, karena kandungan brokoly seperti antioksidan, beta caroten, vitamin C,E,A,dan K ,asam amino,asam lemak omega 3 serta asam folat.
J  Kesehatan tulang , brokoly yang kaya kalsium, magnesium,fosfor dan seng.ini sangat baik untuk mencegah terjadinya osteoporosis.
J  Menjaga kehamilan , brokoly yang kaya serat dan nutrisi sangat bagus disarankan untuk ibu hamil demi menjaga kesehatan kehamilan
J  Berikut ini kandungan-kandungan yang berada di dalam brokoly yaitu adalah karbohidrat, omega-3 asam lemak, asam folat ,protein, vitamin A, B kompleks, C dan E, beta-karoten, kalsium, besi, magnesium, fosfor, kromium, kalium, mangan , glucoraphanin, diindolylmethane, zeaxanthin, air dan serat.


http://www.nutrisijiwa.com/uploads/2012/06/brokoli-500x455.jpg